Amankan Blog Wordpress Self Hosting Anda Dari Para Hacker.
Saya akan menjelaskan kepada kalian semua tentang arti pentingnya menjaga dan mengamankan blog wordpress kalian dari para hacker dan cecunguk-cecunguk lainnya yang sifatnya merusak dan merugikan orang banyak, seperti para koruptor.
Dan ini adalah cara sederhana yang wajib anda lakukan untuk blog wordpress anda yang sangat membantu sekali dalam memperkuat keamanan blog wordpress anda dari para peganggu tersebut.
Ini adalah pengalaman saya pribadi, ketika saya menggunakan blog wordpress self hosting yang baru saya gunakan sekitar 1 minggu namun sudah dimasuki oleh hacker, sepertinya keberuntungan masih memihak kepada saya, karena tidak lama si hacker tersebut memasuki dashboard wordpress saya dan mengganti username dan password, hanya selang beberapa menit saya login ke dashboard wordpress saya dan mengetahui bahwa password dan username saya sudah berubah.
Seketika itu pun saya langsung ambil tindakan dan mereset kembali password dan username, saya pun menghubungi pihak CS dari hosting yang saya gunakan, dan meminta mereplace database wordpress saya.
Dengan cara mereplace, atau menimpah database wordpress dan membuat seluruh isi file menjadi keadaan normal, dan itu semua dilakukan oleh pihak CS penyedia hosting yang saya gunakan.
Kenapa blog wordpress saya bisa dimasuki oleh hacker tersebut, itu karena tingkat keamanan saya saya terapkan terlalu minim dan kurang strong.
Berikut ini saya akan memberitahukan kepada kalian semua apa saja yang menjadi faktor umum yang harus anda lakukan untuk blog wordpress anda.
Password Cpanel Hosting
Ketika anda sudah memesan sebuah hosting anda akan diberikan Username dan password untuk login ke Cpanel hsoting anda, disini adalah tempat dimana anda memulai men-setup blog wordpress anda.
Ketika anda sudah selesai menginstall blog wordpress anda sampai ke tahap sempurna, segeralah rubah Password Login Cpanel anda dengan tingkat kseulitan yang tinggi.
Buat password dengan serumit-rumitnya, sampai anda sendiripun sangat sulit untuk mengingatnya, anda jangan perlu khawatir jika anda tidak bisa mengingat Password yang anda buat, silahkan simpan Password login Cpanel anda ke dalam Notepad.
Simpan Password dalam Notepad tersebut dengan sebaik-baiknya.
Jangan menggunakan password seperti sebuah Nama, ataupun angka yang berurutan, contohnya seperti : JoKo1987//>1987
Walaupun terdapat symbol, huruf besar dan huruf kecil sekaligus angka, password seperti ini masih dikategorikan mudah bagi para hacker, para hacker akan mendapatkan seluruh kombinasi password anda, dan tugas para hacker hanya perlu mengurutkan password tersebut agar bisa digunakan.
Gunakan Password seperti ini : AjkTyljhh456?>-908HlGcsdTRc97&$@70_75@_**
ini adalah contoh yang bisa anda terapkan untuk memperkuat password Cpanel anda, dan anda hanya bisa merubah password Cpanel anda, tidak untuk username nya.
Simpan Password tersebut ke dalam notepad dan simpan dengan sebaik-baiknya, lebih baik anda kesulitan login karena setiap login anda harus membuka password anda di notepad dibandingkan anda dimudahkan login ke Cpanel anda namun sangat rawan terhdap serangan para hacker.
Ini adalah pengalaman saya pribadi.
Login Wp-Admin
Sebaiknya anda rubah pengaturan default bawaan wordpress, ketika anda ingin memasuki sebuah dashboard wordpress, anda harus mengetikan www.domainsaya.com/wp-admin/ untuk menampilkan halaman login wordpress anda.
Jangan biarkan ini terus berlanjut, ubah alamat login anda dengan menggunakan plugin-plugin yang bisa anda gunakan untuk membuat custome Login seperti plugin WPS Hide Login.
Buat Custome login dengan tingkat kesulitan yang sangat tinggi seperti : www.domainsaya.com/Asgjh23_@6)6%ghYrds*&54/ hal ini tentu akan sangat menyulitkan para hacker untuk mengetahui custome login wordpress anda.
Simpan ke dalam notepad.
Limit Login
Gunakan plugin-plugin yang membuat sebuah settingan khusus seperti WPS Hide Login, Plugin ini berfungsi untuk memberikan limit sebuah login yang mengalami kesalahan baik itu kesalahan pada password ataupun username.
Ketika anda memberikan sebuah pengaturan 2 kali limit login, tentu ketika orang seseorang mencoba mengakses dashboard wordpress anda dan mengalami 2 kali kesalahan dalam menggunakan password dan username maka akan terkena limit login, sampai batas waktu yang ditentukan agar bisa login kembali.
Plugin seperti ini wajib terinstall di dalam wordpress anda, jika anda sendiri yang melakukan kesalahan login, anda tidak perlu khawatir, anda dapat memasuki Cpanel hosting dan menon-aktifkan plugin tersebut, sehingga anda bisa login tanpa ada batas limit, begitu anda sudah berhasil login, anda hanya perlu mengaktifkan plugin tersebut seperti sediakala.
Username Dan Password Login
Ketika semua sarana dan prasarana sudah terpenuhi, anda masih perlu memperkuat Username dan Password login ke dashboard wordpress anda.
Ingat jangan pernah menggunakan username dan password seperti nama dan angka berurutan seperti yang sudah saya jelaskan sebelumnya.
Gunakan Password seperti ini : AjkTyljhh456?>-908HlGcsdTRc97&$@70_75@_**
Buat username yang sulit : GhtyVSD_09$#%jbh6>?.':b(08$E
Simpan kedalam notepad.
Lebih baik sedikit repot dibandingkan blog wordpress anda kebobolan.
Anti-Virus
Gunakan antivirus yang dapat memberantas segala aktivitas pada peramban browser anda, kenapa hal ini perlu, karena anda login dengan melalui aplikasi web browser, seperti mozilla dan google chrome.
Tentu anda tidak ingin ada virus yang mengendap di dalam peramban browser anda, jangan remehkan kehebatan dan tingkah laku virus, ada sebuah virus yang dapat mendeteksi username dan password yang disimpan ke dalam permaban browser.
Tentu anda tidak ingin segala password dan username anda yang anda gunakan untuk login baik itu ke social media maupun akun-akun penting anda diketahui oleh para peganggu dan perusak yaitu orang-orang yang menebarkan virus di segala penjuru internet.
Gunakan anti-virus yang dapat melakukan hal itu.
Control Cpanel Hosting
Selain anda disibukan kepada urusan password dan username yang kuat, anda juga diwajibkan untuk merawat segala aktivitas yang buruk yang berada di dalam database cpanel anda.
Seperti file-file error yang mengendap di dalam database anda, hal ini adalah suatu celah untuk para hacker dalam memasuki blog wordpress anda.
File-file yang error terdapat informasi mengenai username cpanel, username dashboard wordpress, sampai ke halaman Cutome login wordpress anda.
Jangan sampai hal ini diketahui oleh para hacker, hapus file-file yang tidak perlu yang tidak ada hubungannya dengan database wordpress anda.
Jika anda merasa kesulitan dengan hal ini, silahkan hubungi CS tempat anda menyewa hosting, berikan tugas tersebut kepada yang lebih tau dan berpengalaman, sebutkan segala keluhan anda dan permintaan anda kepada CS tersebut.
Atau anda bisa melihat tutorial-turorial di blog blog lainnya yang memiliki artikel yang anda butuhkan.
Backup Database
Selain memperkuat segala tingkat keamanan blog wordpress ada baiknya anda selalu rutin untuk melakukan backup seluruh isi wordpress anda.
Jika anda tidak mengerti cara membackup isi wordpress anda, silahkan hubungi pihak CS tempat anda menyewa hosting, biarkan mereka yang melakukan backup, atau anda bisa meminta langkah-langkah untuk membackup seluruh isi blog wordpress anda.
Lakukan semua dengan cara yang halus dan benar, sehingga isi database anda tersusun dengan baik dan rapih.
Jika anda merasa anda masih sangat Nol dalam melakukan hal ini, sekali lagi saya tegaskan minta bantuan pihak CS tempat anda menyewa hosting.
Biarkan mereka membantu semua tugas-tugas anda.
Kesimpulan
Blog wordpress memang sangat merepotkan sekali, dan sangat tidak aman, sebaiknya bagi anda seorang pemula lebih baik belajar lebih dalam mengenai blog wordpress sampai ketahap yang lebih mahir, semua ini guna keamanan dan kenyamanan anda dalam mengudarakan website anda secara normal aman dan terkendali.
Silahkan diskusikan semua tentang tema artikel ini di dalam kolom komentar, mari sama-sama kita belajar mengenai permasalahan ini.